Noble Qur'an (Juz-29, halaman-578), Al-Qiyamah 20-40, Al-Insan 1-5

Noble Qur'an » Juz-29 » halaman-578
share on facebook  tweet  share on google  print  
Al-Qiyamah: 75/Al-Qiyamah-20, 75/Al-Qiyamah-21, 75/Al-Qiyamah-22, 75/Al-Qiyamah-23, 75/Al-Qiyamah-24, 75/Al-Qiyamah-25, 75/Al-Qiyamah-26, 75/Al-Qiyamah-27, 75/Al-Qiyamah-28, 75/Al-Qiyamah-29, 75/Al-Qiyamah-30, 75/Al-Qiyamah-31, 75/Al-Qiyamah-32, 75/Al-Qiyamah-33, 75/Al-Qiyamah-34, 75/Al-Qiyamah-35, 75/Al-Qiyamah-36, 75/Al-Qiyamah-37, 75/Al-Qiyamah-38, 75/Al-Qiyamah-39, 75/Al-Qiyamah-40, Al-Insan: 76/Al-Insan-1, 76/Al-Insan-2, 76/Al-Insan-3, 76/Al-Insan-4, 76/Al-Insan-5, Noble Qur'an, Juz-29, halaman-578, Al-Qiyamah 20-40, Al-Insan 1-5
direction_left
direction_right
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-20
75/Al-Qiyamah-20: Sekali-kali janganlah demikian. Sebenarnya kamu (hai manusia) mencintai kehidupan dunia,
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-21
75/Al-Qiyamah-21: dan meninggalkan (kehidupan) akhirat.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-22
75/Al-Qiyamah-22: Wajah-wajah (orang-orang mukmin) pada hari itu berseri-seri.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-23
75/Al-Qiyamah-23: Kepada Tuhannyalah mereka melihat.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-24
75/Al-Qiyamah-24: Dan wajah-wajah (orang kafir) pada hari itu muram,
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-25
75/Al-Qiyamah-25: mereka yakin bahwa akan ditimpakan kepadanya malapetaka yang amat dahsyat.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-26
75/Al-Qiyamah-26: Sekali-kali jangan. Apabila nafas (seseorang) telah (mendesak) sampai ke kerongkongan,
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-27
75/Al-Qiyamah-27: dan dikatakan (kepadanya): "Siapakah yang dapat menyembuhkan?",
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-28
75/Al-Qiyamah-28: dan dia yakin bahwa sesungguhnya itulah waktu perpisahan (dengan dunia),
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-29
75/Al-Qiyamah-29: dan bertaut betis (kiri) dan betis (kanan),
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-30
75/Al-Qiyamah-30: kepada Tuhanmulah pada hari itu kamu dihalau.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-31
75/Al-Qiyamah-31: Dan ia tidak mau membenarkan (Rasul dan Al Quran) dan tidak mau mengerjakan shalat,
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-32
75/Al-Qiyamah-32: tetapi ia mendustakan (Rasul) dam berpaling (dari kebenaran),
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-33
75/Al-Qiyamah-33: kemudian ia pergi kepada ahlinya dengan berlagak (sombong).
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-34
75/Al-Qiyamah-34: Kecelakaanlah bagimu (hai orang kafir) dan kecelakaanlah bagimu,
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-35
75/Al-Qiyamah-35: kemudian kecelakaanlah bagimu (hai orang kafir) dan kecelakaanlah bagimu.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-36
75/Al-Qiyamah-36: Apakah manusia mengira, bahwa ia akan dibiarkan begitu saja (tanpa pertanggung jawaban)?
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-37
75/Al-Qiyamah-37: Bukankah dia dahulu setetes mani yang ditumpahkan (ke dalam rahim),
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-38
75/Al-Qiyamah-38: kemudian mani itu menjadi segumpal darah, lalu Allah menciptakannya, dan menyempurnakannya,
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-39
75/Al-Qiyamah-39: lalu Allah menjadikan daripadanya sepasang: laki-laki dan perempuan.
Dengar Quran: 75/Al-Qiyamah-40
75/Al-Qiyamah-40: Bukankah (Allah yang berbuat) demikian berkuasa (pula) menghidupkan orang mati?

Al-Insan

Dengar Quran: 76/Al-Insan-1
76/Al-Insan-1: Bukankah telah datang atas manusia satu waktu dari masa, sedang dia ketika itu belum merupakan sesuatu yang dapat disebut?
Dengar Quran: 76/Al-Insan-2
76/Al-Insan-2: Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari setetes mani yang bercampur yang Kami hendak mengujinya (dengan perintah dan larangan), karena itu Kami jadikan dia mendengar dan melihat.
Dengar Quran: 76/Al-Insan-3
76/Al-Insan-3: Sesungguhnya Kami telah menunjukinya jalan yang lurus; ada yang bersyukur dan ada pula yang kafir.
Dengar Quran: 76/Al-Insan-4
76/Al-Insan-4: Sesungguhnya Kami menyediakan bagi orang-orang kafir rantai, belenggu dan neraka yang menyala-nyala.
Dengar Quran: 76/Al-Insan-5
76/Al-Insan-5: Sesungguhnya orang-orang yang berbuat kebajikan minum dari gelas (berisi minuman) yang campurannya adalah air kafur,
Pilih salah satu Tukang deklamasi untuk mulai mendengarkan Al-Quran.
Noble Qur'an » »
Sponsor Links: